RAHASIA DI BALIK MATERI

 RAHASIA DI BALIK MATERI

Manusia berhubungan dengan alam semesta hanya melalui pancaindra mereka. Tak seorang pun yang dapat mencapai wujud ”dunia luar” yang sesungguhnya, melebihi dari yang dapat dirasakan oleh indranya. Lantas, bagaimana kita tahu bahwa dunia ini tidaklah berbeda dari apa yang kita rasakan melalui indra itu? Film ini mengajak Anda merenungkan pertanyaan penting ini. Saat Anda menyaksikan film ini, akan Anda pahami betapa paham materialis telah keliru karena mengingkari keberadaan Allah dengan menganggap bahwa keberadaan materi bersifat mutlak.

Film ini didasarkan atas buku “Timelessness and the Reality of Fate” (”Ketiadaan Waktu dan Hakikat Takdir”) karya Harun Yahya . 

SELAMAT MENYAKSIKAN ….

SEMOGA BERMANFAAT 🙂

ARSITEK-ARSITEK DI ALAM

ARSITEK-ARSITEK DI ALAM

Lebah madu, yang membuat sarang sempurna berbentuk segi enam;berang-berang, yang membangun bendungan berdasarkan perhitungan teknis yang hebat; rayap, si buta yang mampu mendirikan gedung-gedung pencakar langit yang tidak sederhana; burung penganyam, yang menganyam sarangnya dari helaian rumput dengan teknik khusus; tawon kertas, yang membangun blok-blok pemukiman bertingkat dari kertas; laba-laba, si ahli pembuat sarang dari bahan superkuat; dan ribuan arsitektur ulung lainnya di alam …

Dalam film ini, Anda akan menyaksikan arsitek-arsitek mengagumkan di alam ini. Selamilah keajaiban pada sifat, ciri dan keahlian yang telah Allah ilhamkan pada aneka satwa ini .

SUBHANALLAH ……

MAHA BESAR ALLAH ATAS SEGALA PENCIPTAANNYA DI LANGIT DAN DI BUMI INI .

SELAMAT MENYAKSIKAN “ARSITEK-ARSITEK DI ALAM”

KEAJAIBAN PENCIPTAAN MANUSIA

KEAJAIBAN PENCIPTAAN MANUSIA

Dibawah ini kita akan saksikan bagaimana Allah menciptakan manusia dan tahap-tahap apa saja yang dilalui sampai terbentuk wujud manusia . Video ini disadur  dalam buku “The Miracle of Man’s Creation” by HARUN YAHYA ……

Awalnya manusia terbentuk dari 2 sel yang membelah menjadi 4 , kemudian menjadi 8 dan 16, sel-sel ini terus berkembang sampai terbentuk manusia. Penjelasan selanjutnya silahkan saksikan video dibawah ini :

SELAMAT MENYAKSIKAN “KEAJAIBAN PENCIPTAAN MANUSIA”

SEMOGA BERMANFAAT BAGI SEMUA 🙂

Multiple Intelligence

MULTIPLE INTELLIGENCE
(KECERDASAN MAJEMUK)

A. INTELEGENSI PADA MANUSIA

Manusia diciptakan dan dengan dilengkapi dengan kecerdasan yang memiliki kemampuan luar biasa, yang tidak dimiliki oleh makhluk lain dan kecerdasan sebagai suatu kemampuan ini pulalah yang membedakan manusia dengan makhluk lainnya dimuka bumi ini, dengan kecerdasan ini pula manusia dapat menjalani kehidupan yang dinamis dan beradab.
Adapun kecerdasan atu inteligensi manusia mempunyai implikasi sebagai suatu kemampuan adalah sbb :
a. Kemampuan mengklasifikasi pola – pola objek
Seorang yang normal adalah orang yang mampu dalam mengklasifikasikan stimulasi-stimulasi yang tidak identik ke dalam satu kelas atau rumpun.
b. Kemampuan beradaptasi (kemampuan belajar)
Kemampuan beradaptasi merupakan suatu kemampuan yang harus manusia miliki dalam kehidupannya dan kemampuan beradaptasi ini menentukan inteligensi atau kecerdasan seseorang apakah inteligensinya tinggi atau rendah.
c. Kemampuan menalar secara deduktif, yaitu kemampuan menalar atau melogikan sesuatu dari kesimpulan menjadi paparan yang detail.
d. Kemampuan menalar secara induktif, yakni kemampuan penalaran atau melogikakan sesuatu yang berupa paparan atau penjelasan menjadi suatu kesimpulan yang mewakili.
e. Kemampuan mengembangkan konsep, yaitu kemampuan seseorang memahami suatu cara kerja objek atau fungsinya dan kemampuannya bagaimana menginterpretasikan suatu kejadian.
f. Kemampuan memahami
Kemampuan memahami adalah kemampuan seseorang dalam melihat adanya hubungan atau relasi didalam suatu masalah dan kegunaan-kegunaan hubungannya bagi pemecahan masalah tersebut.
Menurut Gardner, kecerdasan adalah kemampuan seseorang yang dapat dikembangkan dengan berbagai cara asal didukung dengan kondisi lingkungan yang kondusif. Kecerdasan bukanlah suatu benda yang tidak dapat bergerak tumbuh. Ia dapat tumbuh berkembang dengan baik atau bisa juga mati. Dengan perlakuan yang benar, kecerdasan menjadi kemampuan yang sangat berharga pada diri manusia. Pendidikan adalah salah satu cara yang dapat membangkitkan kecerdasan kita. Baik itu pendidikan formal, informal, ataupun nonformal. Melalui proses pendidikan, kecerdasan majemuk siswa yang menonjol dapat dikembangkan dan dimaksimalkan. Sementara dalam waktu yang sama, pendidikan haruslah dapat membantu siswa mengembangkan kecerdasan yang kurang menonjol. Hal ini bertujuan agar kecerdasan-kecerdasan yang dimiliki siswa—yang menonjol atau pun tidak—dapat membantu siswa dalam menghadapi persoalan hidupnya. Lanjutkan membaca “Multiple Intelligence”